INFO PENDIDIKAN BALI : FORUM TUTOR KOTA DENPASAR SELENGGARAKAN BIMTEK PENYUSUNAN SOAL USBN TINGKAT PROVINSI BALI
INFO PENDIDIKAN BALI : FORUM TUTOR KOTA DENPASAR SELENGGARAKAN BIMTEK PENYUSUNAN SOAL USBN TINGKAT PROVINSI BALI
Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) mutlak dilakukan oleh Lembaga Pendidikan yang telah memiliki kelas IX untuk Paket B dan Kelas XII untuk Paket C. USBN adalah pengganti Ujian Nasional yang diselenggrakan serempak di seluruh tanah air Indonesia. Soal USBN disusun berdasarkan POS USBN dan Kisi-kisi USBN yang diterbitkan oleh Direktorat Pendidikan Kesetaraan Kemdikbud RI. USBN menentukan 75% Kelulusan Warga Belajar. Jadi sudah selayaknya soal USBN disusun oleh Tutor-tutor yang kompeten di bidangnya masing-masing. Sehingga hasilnya benar-benar fasih dan layak sebagai tolak ukur yang menentukan kelulusan Warga Belajar paket B maupun C, dimasing-masing satuan pendidikan Non Formal di Provinsi Bali. (Baik PKBM maupun SP SKB)
Kegiatan Bimbingan Teknis Penyusunan Naskah USBN untuk kesetaraan PAket B dan C dilaksanakan di Grand Life style Hotel yang beralamat di Jl. Teuku Umar 175-179 Denpasar. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Forum Tutor Pendidikan Kesetaraan (FTPK) Kota denpasar yang sudah melakukan MOU dengan Direktorat Pembinaan Pendidikan Keaksaraan Kemdikbud RI.
Kegiatan ini bertujuan untuk memfasilitasi Tutor di masing-masing satuan Pendidikan agar mampu menyusun soal USBN yang bermutu dan berkualitas yang nantinya bisa dipakai di masing-masing satuan pendidikan. kegiatan ini dilaksanakan dari tanggal 14-16 Maret 2019. yang diketuai oleh Bu Wulan (Direktur PKBM Primagama Denpasar) yang juga ketua Forum tutor Kesetaraan Kab./Kota Denpasar.
Amertha Yulia News
Redaksi : 081238134236
semangat juang tinggi
BalasHapus